Jumat, 19 Agustus 2022

CORPORATE COMMUNICATION

Praktik Terbaik Komunikasi Perusahaan

N. Nurlaela Arief
Cetakan I, September 2020

Corporate communication atau komunikasi perusahaan bukanlah istilah baru. Pada sepuluh tahun terakhir, di Indonesia, telah terjadi pergeseran yang cukup signifikan tentang peran dan fungsi divisi komunikasi di perusahaan. Sejak 2011, divisi komunikasi di perusahaan, yang lebih dikenal dengan divisi public relations (PR) atau kehumasan, berubah menjadi divisi corporate communication dengan fungsi, peran , dan tanggungjawab yan lebih luas.

Buku ini membahas dengan lengkap apa dan bagaimana fungsi serta peran corporate communication di perusahaan. Ditulis berdasarkan pengalaman pribadi penulisnya selama dua puluh tahunan menjadi praktisi public relations (PR) dan corporate communications. Dilengkapi dengan contoh praktik terbaik dalam bentuk studi kasus dan diakhiri dengan pertanyaan sebagai bahan latihan serta pembelajaran lebih lanjut. Karena itu, buku ini akan sangat bermanfaat bagi para akademisi fakultas ilmu komunikasi, fakultas ekonomi, sekolah bisnis dan manajemen; para praktisi komunikasi di perusahaan; juga Anda yang tertarik dan ingin menambah wawasan praktik terbaik komunikasi perusahaan.

Lihat juga buku sejenis : CORPORATE COMMUNICATION, Teori dan Praktik Dalam Budaya Indonesia


#CorporateCommunication #KomunikasiPerusahaan #PublicRelations #Humas
#BukuKomunikasi #BukuPR #BukuSimbiosa #NurlaelaArief

Tidak ada komentar: