Kamis, 23 Desember 2010

QUICK READING, MENINGKATKAN DNA MEMBACA

Penulis
:
Nunu A. Hamijaya, Nunung K. Rukmana, Idea Suciati
Cetakan I
:
November 2008
ISBN
:
979-3782-46-3
Ukuran
:
16X 24 cm
Halaman
:
XII + 212  ( 234 Halaman)
Kertas
:
Isi HVS 70 gr, Cover AC 210 gr
Warna
:
Isi BW, Cover FC


Buku ini menawarkan cara baru untuk meningkatkan kemampuan membaca cepat, sekaligus mengukur kecepatannya. Di dalamnya, terdapat berbagai teknik dan strategi yang dapat membuka wawasan tentang ilmu membaca yang selama ini hanya dipahami oleh kalangan terbatas. Dilengkapi dengan kuesioner, lembar kerja, bacaan untuk tes kecepatan membaca, dan informasi praktis tentang ilmu membaca yang bermanfaat bagi orang tua, guru, pelajar dan mahasiswa.

Melalui teknik penyajian gaya quantum learning, penulisnya berbagi ilmu tentang membaca secara mendalam. Uniknya sebagian besar gagasan dalam buku ini merupakan pengalaman penulis di keluarga dalam menumbuhkan dan membina minat baca anak-anaknya.

Buku ini mendapat apresiasi yang luar biasa baik dari instansi pemerintah maupun para guru dan penulis. Berikut apresiasi yang dimaksud:

Menuntun pembacanya mahir membaca dengan baik dan cepat…

“Tidak mudah menangkap saripati dari buku ilmiah dengan halaman tebal yang kita baca. Diperlukan kemahiran membaca yang efektif. Buku Quick Reading Melejitkan DNA Membaca, hasil karya para penulis berpengalaman akan menuntun pembacanya mahir membaca dengan baik dan cepat menangkap saripati ilmu yang dipelajarinya. Buku ini dipastikan akan sangat bermanfaat bagi siswa, mahasiswa, guru, dosen, birokrat, pengusaha, dan siapa pun yang ingin maju. Selamat membaca!” (Udin Koswara, S.H., M.M., Penggagas Gerakan Wakaf Buku Nasional, GEntra Masekdas, Mantan Kadis Pendidikan Provinsi Jawa Barat)

Bacaan wajib para pecinta buku, sangata aplikatif dan benar-benar bergizi. 
Quick Reading! Pokoknya, Bacalah!”

“Membaca buku ini adalah sebuah kejutan. Penulis melengkapinya dengan unsure kegiatan membaca, yakni pentingnya potensi otak dan mata. Kekhasan penulis adalah selalu memberikan aplikasi latihan sederhana sehingga pembaca terlibat aktif dengan isi buku. Penulis tahu persis persoalan klasik dan memberi follow up dengan berbagai latihan, teknik, dan strategi membaca. Jadi tidak bisa dipungkiri, buku ini memang layak menjadi bacaan wajib para pecinta buku, sangata aplikatif dan benar-berar bergizi. Quick Reading! Pokoknya, Bacalah!” ( Drs. Erwan Juhara, M.M., Penulis Buku Teks Nasional, guru, sastrawan, budayawan, dan Ketua AGUPENA Jabar)

Sungguh penemuan yang cukup spektakuler!

“Buku fenomenal yang bisa melejitkan gairah membaca. Saya telah diuji dan mengujinya. Bagaimanapun, membaca adalah poros penting pembangunan manusia seutuhnya sekaligus menjadi roh peradaban bangsa. Sungguh penemuan yang cukup spektakuler!” ( Yusuf Burhanuddin, Lc., Penulis, Pemerhati budaya dan keagamaan)

Inilah buku yang membantu kita semua dalam mengolah kata-kata menjadi makna

“Buku ini tak hanya informative, tetapi menantang kita untuk segera membaca dengan metode yang menarik. Inilah buku yang membantu kita semua dalam mengolah kata-kata menjadi makna. Karena ditulis berdasarkan pengalaman, metode dalam buku ini layak dipercaya dan dicoba!” (Bambang Q-Anees, Penulis, Dosen, Sastrawan dan Budayawan)

Tidak ada komentar: